Kenali Penyebab Serta Cara Mengatasi Ketombe Berlebihan Pada Rambut

Penyebab ketombe mungkin perlu diketahui oleh orang-orang yang mengalaminya. Bagaiamna tidak, masalah pada rambut dan kulit kepala satu ini sangat menyebalkan. Ketombe membuat kamu merasakan gatal-gatal di kulit kepala dan terkadang diikuti dengan rambut rontok parah. Selain itu, berketombe bagi sebagian orang tentu membuat tidak percaya diri.

Mengenal Penyebab Ketombe

Penyebab ketombe perlu dikenali agar kamu bisa menanganinya dengan tepat. Kamu bisa menggunakan sampo anti ketombe dan bahan-bahan alami untuk mengatasinya. Namun, sebelum itu sebaiknya kamu memilih bahan yang cocok untuk rambut dan kulit kepalamu.

Penyebab ketombe yang paling umum adalah pemilihan sampo yang kurang tepat. Jika tidak ditangani dengan tepat, akan terjadi penumpukan sel-sel kulit yang mati dan kering. Akibatnya, kamu mengalami ketombe parah dalam waktu yang lama.

Pemilihan sampo yang kurang tepat menjadikan kulit kepala menjadi kering dan terkelupas akibat minyak berlebih. Ketombe adalah pertumbuhan jamur yang berlebih dan jamur memakan kelebihan minyak dan sel kulit mati. Sel kulit mati kemudian menggumpal dan menjadi serpihan ketombe.

Tidak hanya itu, kulit kepala yang kotor juga merupakan salah satu penyebab ketombe parah. Sel-sel kulit mati yang menumpuk di kulit kepala, akan mengering dan berjatuhan dalam bentuk serpihan putih. Selain itu, kondisi rambut yang kotor merupakan lingkungan yang baik bagi bakteri dan jamur penyebab ketombe. Hindari dengan rutin keramas untuk menjaga kulit kepala tetap bersih

Setres juga bisa menyebabkan ketombe juga, cara menghilangkan ketombe dengan cepat, penuhi kebutuhan tidur sebanyak 8 jam dan lakukan rileksasi atau pemijatan, untuk membuat badan dan pikiran terasa segar.

Selanjutnya, pola makan yang baik merupakan kunci untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala. Sebagai cara alami menghilangkan ketombe, coba masukkan sayuran dan buah-buahan segar. Tidak hanya mengatasi ketombe, cara ini juga menjadi cara merawat rambut rontok. Faktor luar yang memengaruhi datangnya ketombe adalah cuaca. Jika memang cuaca sedang begitu terik, coba dinginkan bagian tubuh dan kepala agar ketombe tak mudah datang.

Mengenal Cara Mengatasi Ketombe

Selain serpihan putih yang muncul di rambut, ketombe juga bisa menyebabkan rasa gatal pada kulit kepala. Rasa gatal ini sering membuat penderitanya tidak nyaman dan akhirnya menggaruk kepalanya. Jika digaruk terlalu sering atau terlalu keras, kulit kepala bisa luka, berdarah, atau iritasi

Oleh karena itu, sebelum masalah ketombe makin memburuk, ada beragam cara mengatasi ketombe yang bisa Anda lakukan, yaitu:

  1. Cuci rambut ketika rambut sudah kotor

Segeralah keramas ketika rambut terasa kotor atau berminyak ketika disentuh.  Keramas mampu mengangkat sel kulit mati, kotoran, dan ketombe di kulit kepala.

Namun, Anda dianjurkan untuk tidak terlalu sering mencuci rambut, misalnya 2 kali sehari, karena justru bisa menghilangkan minyak alami yang ada di rambut dan kulit kepala. Akibatnya, kulit kepala menjadi kering dan ketombe makin banyak.

  1. Gunakan sampo antiketombe

Untuk mengatasi ketombe, Anda bisa menggunakan sampo antiketombe. Sampo antiketombe umumnya mengandung zinc pyrithione, ketoconazole, asam salisilat, dan selenium sulfida. Selain mengatasi ketombe, jenis sampo ini juga bisa meredakan gejala-gejala yang disebabkan oleh ketombe, termasuk rasa gatal pada kulit kepala.

  1. Manfaatkan tea tree oil

Selain untuk mengobati jerawat,  tea tree oil juga dapat dimanfaatkan untuk mengatasi ketombe. Tea tree oil mampu mengurangi pertumbuhan jamur penyebab ketombe dan mengurangi rasa gatal yang ditimbulkan.

Anda dapat mencampur tea tree oil murni dengan sampo yang biasa digunakan. Cara lainnya adalah dengan mengoleskan minyak tea tree oil murni yang telah dicampur lidah buaya ke kulit kepala secara merata. Selanjutnya, pijat dengan lembut selama beberapa menit dan bilas hingga bersih.

  1. Oleskan minyak kelapa

Satu bahan lagi yang juga diyakini bisa mengatasi rambut berketombe adalah minyak kelapa. Untuk mendapatkan manfaat minyak kelapa ini, Anda dapat mengoleskannya ke kulit kepala.

Selanjutnya, diamkan selama beberapa menit agar minyak terserap ke kulit kepala dan rambut. Setelah itu, cuci dan bilas hingga benar-benar bersih. Minyak kelapa bisa membuat kulit kepala menjadi lebih lembap, sehingga dapat mengatasi masalah kulit kepala kering dan ketombe.

Selain dengan berbagai cara mengatasi ketombe di atas, Anda juga dapat memanfaatkan minyak zaitun, lidah buaya, dan baking soda untuk mengatasi ketombe. Namun, jika ketombe tidak juga hilang atau justru bertambah buruk, konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.